Sangar! Ini Tiga Mobil Baru Ford dalam GJAW 2024
Tangerang — Ada tiga mobil baru Ford meluncur pada hari perdana Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, Kamis (22/11/2024) di ICE BSD City, Tangerang.
Dua di antara mobil tersebut adalah model limited edition yang masing-masing hanya dijual sebanyak 15 unit.
Model limited edition yang pertama adalah Next Gen Ford Everest Titanium 4×4 AT.
Ditawarkan seharga Rp1,024 miliar, keistimewaannya terdapat pada penggunaan aksesori dari Hamer yang membuat tampilannya makin sporty.
Aksesori yang menempel pada Sport Utility Vehicle (SUV) 7 seater ini, meliputi front bumper, front grill, power rotary step dengan LED, dan under protection plates.
Baca juga: Spesifikasi Ford Everest Titanium: SUV 4WD yang Sesungguhnya!
Model limited edition kedua adalah Next Gen Ford Ranger Wildtrak 4×4 AT yang ditawarkan seharga Rp836 juta.
Sama dengan sebelumnya, model ini juga mendapat tambahan aksesori dari Hamer yang terdiri dari front bumper, rear bar, dan auto roller lid max.
Next Gen Ford Raptor 3.0
Di samping dua model limited edition, Ford Motor Company melalui distributor RMA Indonesia juga menghadirkan Next Gen Ford Raptor 3.0 4×4 yang dijual dengan harga Rp1,360 miliar sebagai mobil baru unggulannya dalam GJAW 2024.
Model ini hadir dengan mesin 3.000 cc V6 Twin Turbo Ecoboost yang diklaim mampu menghasilkan tenaga tertinggi 391,5 hp dan torsi maksimal 583 Nm.
Dipadukan dengan transmisi SelectShift 10-percepatan, dengan sistem anti-lag yang ditujukan untuk penggunaan offroad.
“Dan pada Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 kali ini, penggemar otomotif akan dimanjakan oleh hadirnya tiga mobil andalan terbaru, khususnya untuk para pecinta Ford di Indonesia,” kata Toto Suharto, Country Manager RMA Indonesia.
Dirinya juga menyatakan komitmen pihaknya memberikan kepuasan bagi konsumen melalui layanan purna jual yang prima.
“Guna mendukung fokus Ford pada inovasi berkelanjutan dan komitmen kami untuk memenuhi kebutuhan pasar otomotif Indonesia, kami telah merencanakan secara matang terkait cakupan layanan servis resmi hingga ketersediaan suku cadang, agar konsumen di Indonesia memperoleh layanan purnajual yang prima,” pungkasnya.
Baca juga: RMA Indonesia Bawa Ford Everest Terbaru Melantai di GJAW 2024
Penulis: Mada Prastya
Editor: Santo Sirait