Pusat R&D Astra Daihatsu Motor Terbesar dan Lengkap di Indonesia
Jakarta – Pusat Riset dan Pengembangan (Research and Development Center) milik PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mempunyai fasilitas yang langkap. Fasilitas R&D ini baru saja diresmikan berlokasi di Kawasan Industri Suryacipta, Karawang Timur, Jawa Barat.
Terdapat banyak fasilitas yang memastikan bahwa mobil yang diproduksi harus sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia. Sebagai informasi R&D Center Daihatsu dibangun sejak 2011, memiliki fasilitas Design Building dan Engineering Building serta Test Course lengkap.
Memiliki 24 macam kondisi jalan di Indonesia, 4 tipe tanjakan, test banjir dan lumpur dengan luas total sebesar 25 Hektare (Ha). Peresmian dilakukan oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto.
Beliau juga sempat mengungkapkan harapannya agar ADM terus berkontribusi pada mengembangan industri otomotif di Indonesia.
Daihatsu menjadi perusahaan manufaktur pertama di Indonesia yang memiliki fasilitas R&D Center terbesar dan terlengkap. Hal ini sekaligus menyiapkan ADM sebagai production base dan product base Daihatsu di luar Jepang, sekaligus menjadi asset nasional yang membanggakan.
Selama 39 tahun, ADM juga mengukir prestasi dengan pencapaian produksi 5 juta unit, terhitung sejak pertama kali produksi tahun 1978. ADM memproduksi kendaraan dengan merek Daihatsu dan Toyota untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik maupun ekspor ke 54 negara tujuan di Asia, Afrika dan Amerika Latin.
Pencapaian produksi 5 juta unit ini disumbang oleh produk Daihatsu sebesar 2.447.211 unit (49%) dan Toyota sebesar 2.552.789 unit (51%) meliputi produk Xenia/Avanza, Terios/Rush, Gran Max, Luxio serta produk sebelumnya seperti Taruna, Feroza, Espas, Zebra, Taft, Delta, Classy, dan Charade.
Saat ini ADM bekerjasama dengan 263 supplier komponen Lapis Pertama (First Tier) dan 1.315 supplier Lapis Kedua (Second Tier) dengan melibatkan sekitar 900.000 tenaga kerja.
“Prestasi ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak, khususnya Kementerian Perindustrian, dan juga supplier, dealer dan partner Daihatsu di Indonesia. Komitmen positif para shareholder khususnya prinsipal berperan penting atas pencapaian ini.” ujar Presiden Direktur ADM, Sudirman MR.
Fasilitas Lengkap R&D ADM
Bukan hanya soal desain, fasilitas ini juga tanggung jawab, bahwa apa yang disajikan tim desainer dan para insinyur, menghasilkan produk yang sudah teruji, bahkan jauh sebelum proses produksi dilakukan.
Sekilas, R&D Center ADM di Karawang punya berbagai fasilitas yang terdiri dari tiga bagian, yakni desain, engineering, dan test course. Total lahan untuk tiga area ini adalah 25 hektar.
Pada area desain awal pembuatan dilakukan mulai dari sketsa, pembuatan mock up dengan clay hingga menguji desain agar sesuai dengan permintaan pasar serta masuk engineering.
Tahapan berikutnya ada 70 engineer siap menerima “barang” dari tim desain. Semua titik dari desain diuji, mulai dari kekuatan jika diwujudkan dalam bentuk riil, sampai ketahanan warna dan struktur.
Dalam hal ini ada macam-macam titik pengujian macam simulator, mulai dari desain pintu, yang diuji dengan buka-tutup ribuan kali. Serta juga terdapat simulasi getaran dengan road simulator yang menguji kekuatan bodi. Komponen hidrolik mobil juga diuji dengan 2 juta kali getaran, atau setara pemakaian sesungguhnya selama tiga tahun.
Tak ketinggalan di tempat ini juga ada area pengujian suhu yang bernama Thermal Chamber. Di tempat ini kekuatan komponen material plastik terhadap perubahan suhu diuji sangat ekstrem. Bisa minus 30 derajat atau sampai 80 derajat.
Ini artinya kesiapan ADM untuk menghasilkan produk yang benar-benar teruji sangat detail dipersiapkan. Tak usah berbicara kualitas karena sudah terbukti hasil produksi ADM sudah banyak di ekspor di beberapa negara. (Dol)