Berita

Promo Suzuki Agustus, Beli Mobil Gratis Macbook, Emas, dan Sepeda Motor

Jakarta – Menyambut Hari Kemerdekaan ke-76, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan program Kemerdekaan Meriah sepanjang bulan Agustus 2021.

Program Kemerderkaan Meriah ini memiliki makna sebagai Melimpah Rezeki dan Hadiah Bareng Suzuki. Setiap pembeli mobil Suzuki nantinya berkesempatan mendapatkan beragam hadiah yang bisa didapatkan langsung seperti smartphone, laptop, logam mulia, sampai sepeda motor.

“Hadiah langsungnya itu beragam, seperti iPhone, MacBook terbaru, logam mulia, dan satu unit sepeda motor Suzuki tentunya. Promo ini kami hadirkan untuk memberikan kemudahan dan keuntungan kepada konsumen Suzuki, terutama di bulan Agustus 2021 ini,” ujar Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS, Senin (16/8/2021) lalu.

Suzuki - All New Ertiga promo suzuki agustus

Promo menarik Suzuki selama bulan Agustus 2021. (Foto: Suzuki)

Program Meriah ini bisa dinikmati oleh calon konsumen yang ingin membeli Suzuki New Ignis. Pembeli nantinya bisa mendapatkan potongan angsuran sebanyak 3x, gratis asuransi banjir dan tanggung jawab hukum pihak ketiga selama setahun, dan hadiah langsung logam mulia.

Untuk pembeli Suzuki New SX4 S-Cross, bisa berkesempatan mendapatkan bunga 0%, potongan 3x angsuran, gratis asuransi banjir dan tanggung jawab hukum pihak ketiga selama setahun, serta cashback Rp4 juta dan logam mulia.

Mereka yang membeli XL7 dan Ertiga juga bisa mendapatkan potongan 3x angsuran, gratis asuransi banjir dan tanggung jawab hukum pihak ketiga selama setahun, cashback Rp3 juta, dan hadiah langsung berupa MacBook atau iPhone terbaru.

Lain lagi dengan pembeli New Carry Pick Up. Mereka berkesempatan mendapatkan uang muka dan angsuran rendah, bebas angsuran berkali-kali, dan mendapatkan gratis Suzuki Insurance setahun.

Ilustrasi membeli mobil dengan cara kredit promo suzuki agustus

Suzuki Finance mengingatkan konsumen ada banyak keuntungan dari membeli mobil secara kredit. (Foto: Suzuki Finance)

“Kami menawarkan program ini untuk semua tipe mobil Suzuki. Hal ini dalam rangka memeriahkan hari Kemerdekaan RI ke-76 di bulan Agustus 2021 ini. Ke depannya kami akan terus menghadirkan banyak keuntungan untuk konsumen Suzuki,” pungkasnya.

Carmudian yang tertarik membeli dan menikmati promo mobil Suzuki di bulan Agustus ini bisa langsung mendatangi diler untuk memilih unit yang diinginkan.

Baca Juga:

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Rizen Panji

Pikirannya selalu dipenuhi oleh mobil buatan Jerman, Swedia, dan Prancis dengan tahun produksi di bawah 2000. Jangan lupa, mesin yang bersemayam di dalam kap mesin tentunya harus 6 silinder guna memompa adrenalin ketika dikendarai. It's not about the miles per gallon, but it's about the smiles per gallon

Related Posts