Cuma Ada Dua di Indonesia, Lamborghini Huracan Bertabur Berlian Swarovski Dibanderol Murah
Tangerang Selatan – Menjelang penutupan ajang pemeran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, Lamborghini Huracan bertabur berlian Swarovski menyita perhatian para pecinta diecast mobil. Diecast eksotis yang dipamerkan Toys Kingdom Indonesia ini sangat menarik minat para kolektor lantaran merupakan produksi eksklusif.
“Ini produk eksklusif kami di GIIAS 2019. Mobil berskala 1:18 dari ukuran asli Lamborghini Huracan LP 610-4. Brand-nya Bburago,” kata Dimas perwakilan dari Toys Kingdom Indonesia, saat ditemui Carmudi di Hall 10, ICE-BSD, Tangerang.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, sekujur bodi miniatur mobil telah dibubuhi berlian. Bukan hanya ratusan, bodi Lamborghini Huracan ini dihiasi ribuan butir berlian.
“Lebih ekslusif lagi dari diecast lain, di sini Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur 7.080 butiran berlian Swarovski,” ungkap Dimas.
Uniknya, lanjut Dimas Lamborghini Huracan LP 610-4 ini diproduksi terbatas hanya 120 unit saja untuk seluruh dunia. Pasar Indonesia kebagian dua unit.
Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian ini dibanderol jauh lebih murah dibanding aslinya yang diniagakan miliaran rupiah.
“Harga normal Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian Swarovski dari Rp50 juta kami diskon 20 persen jadi 40 juta,” terang Dimas.
Sebelumnya, Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian ini sudah pernah diperlihatkan ke publik dalam beberapa kesempatan, tapi saat itu belum dijual.
Sudah Banyak yang Tertarik Lamborghini Huracan “Swarovski”
Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian Swarovski menarik banyak pengunjung GIIAS 2019 untuk melihatnya secara dekat. Namun tidak sedikit dari mereka yang terkejut ketika mengetahui harga jualnya.
“Masih belum ada yang beli. Kenapa mahal, karena ini beli langsung dari Lamborghini,” tutur Dimas.
Bagi konsumen yang membeli Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian Swarovski selain mendapat unitnya, mereka juga memperoleh berlian cadangan sekira 10 butir. Itu bisa dimanfaatkan apabila ada berlian yang copot ataupun hilang.
Dari segi perawatan, Dimas mengungkapkan sama saja seperti merawat diecast pada umumnya. Namun khusus Lamborghini Huracan LP 610-4 bertabur berlian ini disarankan menggunakan kuas lembut untuk menyeka debu atau kotoran yang menempel.
“Biasa seperti penghobi diecast mengerti cara perawatannya. Kalau garansi tidak ada, jika berlian lepas itu sudah dianggap kesalahan dari pemilik. Makanya kalau copot atau hilang satu masih ada cadangannya,” pungkas Dimas. (dms)