Ketahui Daftar Biaya Servis Honda Jazz, Mulai Rp1,2 Jutaan
Honda Jazz masih memiliki banyak peminat meski sudah tidak diproduksi lagi dan digantikan posisinya oleh City Hatchback RS. Salah satu keunggulan dari Jazz adalah harga servisnya yang cukup terjangkau. Carmudi telah rangkum biaya servis Honda Jazz.
PT Honda Prospect Motor (HPM) sudah menghentikan produksi Honda Jazz di Indonesia pada awal 2021. Dengan demikian, mobil tersebut resmi pensiun setelah 18 tahun mengaspal di Indonesia sejak diluncurkan pertama kali pada 2003 lalu.
Honda City Hatchback RS pun diluncurkan pada Maret 2021 untuk menggantikan Jazz. Salah satu alasan City Hatchback RS dinilai cocok menggantikan Jazz yaitu karakter keduanya yang mirip.
Keduanya terlihat sama-sama memiliki karakter yang sporty, desain elegan, serta performa mesin handal. Namun, ada juga yang menganggap City Hatchback RS kurang cocok menggantikan Jazz karena dimensinya cukup panjang, padahal disebut hatchback.
Selain itu, Honda City Hatchback RS hanya dijual dalam satu varian dengan status CKD (Completely Knock Down) yang berarti dirakit secara lokal, sedangkan Jazz dulu dijual dalam dua varian; RS dan standar.
Isi Konten
Biaya Servis Honda Jazz
Meski Honda Jazz sudah tidak dijual lagi di Indonesia, PT HPM tetap menyediakan layanan servis bagi para pengguna mobil tersebut. Servis mobil secara berkala penting dilakukan agar mobilnya tetap dalam kondisi optimal, khususnya di bagian mesinnya.
Berikut ini adalah daftar biaya servis Honda Jazz yang telah dirangkum dari website resmi Honda Indonesia.
10.000 Km
Untuk servis perdana dengan angka odometer 10.000 km, pemilik Honda Jazz biasanya diwajibkan melakukan penggantian oli mesin, ring tab oli, dan gemuk rem.
Untuk Honda Jazz keluaran 2010 sampai 2014, biaya total servisnya Rp1,262,8 juta. Ini sudah termasuk PPN dan biaya jasa, sedangkan Jazz keluaran 2015 hingga 2020, dikenai biaya total servis Rp1,217,8 juta.
Sebagai informasi, jarak tempuh 10.000 km tercapai dalam waktu enam bulan berdasarkan teorinya. Namun jika mobil dibawa berkendara di perkotaan yang sering macet, jarak tempuh tersebut mungkin baru tercapai di atas enam bulan.
20.000 Km
Selanjutnya, biaya servis kedua di angka 20.000 km. Servis di angka tersebut meliputi penggantian oli mesin, ring tab oli, gemuk rem, serta filter oli. Dengan adanya tambahan filter oli, tentunya biaya servisnya jadi lebih mahal, di atas Rp1,5 juta.
Untuk Honda Jazz keluaran 2010 hingga 2014, dikenakan biaya total servis Rp1,614,4 juta, sedangkan Jazz keluaran 2015 sampai 2020, dikenai biaya servis Rp1,591,4 juta secara total.
30.000 Km
Untuk servis pada 30.000 km, mirip seperti servis 20.000 km dimana servisnya masih meliputi filter oli, penggantian oli mesin, ring tab oli, dan gemuk rem. Namun, biaya servis di angka odometer 30.000 km ternyata sedikit lebih murah dan cukup bervariasi.
Biaya total servis Honda Jazz keluaran 2010 sampai 2014 sebesar Rp1,411,3 juta. Untuk Jazz keluaran 2015 hingga 2019, biaya total servisnya Rp1,366,3 juta, sedangkan biaya total servis Jazz keluaran 2020 Rp1,466,3 juta.
40.000 Km
Untuk servis di angka 40.000 km, ada lima hal yang dilakukan yaitu filter oli, filter AC, penggantian oli mesin, ring tab oli, serta gemuk rem. Untuk biaya total servisnya sendiri, Jazz keluaran 2010 sampai 2014 dikenakan Rp2,070,4 juta dan Rp1,185,4 juta untuk Jazz keluaran 2015 hingga 2020.
60.000 Km
Servis selanjutnya yaitu servis dengan angka odometer 60.000 km. Di servis ini, cukup banyak yang dilakukan mulai dari penggantian oli rem, oli mesin, filter oli, filter udara, filter AC, ring tab oli, dan gemuk rem.
Dengan demikian, wajar jika biaya servisnya hampir mencapai Rp2 juta. Biaya total servis Jazz keluaran 2010 hingga 2014 Rp1,913,4 juta dan untuk biaya total servis Jaz keluaran 2015 sampai 2020, sebesar Rp1,868,4 juta.
80.000 Km
Biaya servis di angka 80.000 km sudah menyentuh Rp2,5 juta, bahkan mencapai Rp3,5 jutaan. Servis tersebut meliputi filter oli, filter AC, penggantian oli mesin, busi, ring tab oli, dan gemuk rem. Jika melihat servis 60.000 km, penggantian oli rem dihilangkan di servis 80.000 km.
Untuk biaya total servisnya, Jazz keluaran 2010 sampai 2014 Rp3,531,6 juta, sedangkan untuk Jazz keluaran 2015 hingga 2020, dikenakan Rp2,501,6 juta.
100.000 Km
Terakhir, servis di angka odometer 100.000 km. Pada servis ini, biaya servisnya tidak semahal servis 80.000 km, di bawah Rp2 juta.
Servis 100.000 km meliputi penggantian oli mesin, busi, filter oli, filter AC, ring tab oli, dan gemuk rem. Untuk Jazz keluaran 2010 sampai 2014, dikenai biaya total servis Rp1,797,6 juta dan Jazz keluaran 2015 hingga 2020 dikenakan biaya total servis Rp1,558,6 juta.
Biaya Servis Honda Jazz | |
10.000 km |
|
20.000 km |
|
30.000 km |
|
40.000 km |
|
60.000 km |
|
80.000 km |
|
100.000 km |
|
Spesifikasi Honda Jazz
Pada generasi terakhirnya, Honda Jazz dibenamkan mesin dengan kode L15A. Mesin tersebut punya kapasitas sebesar 1.497 cc, 4 silinder segaris yang dapat mengeluarkan tenaga sebesar 118 hp pada putaran 6.600 rpm dan torsi maksimal 145 Nm di putaran 4.800 rpm.
Untuk transmisinya, bisa dibilang Honda Jazz merupakan salah satu mobil yang mempopulerkan penggunaan transmisi Continuously Variable Transmission (CVT) di Indonesia.
Transmisi tersebut dapat membuat konsumsi bahan bakar mobilnya jadi irit karena mesin tidak perlu berputar terlalu tinggi saat melaju kencang.
Pada bagian eksterior Honda Jazz, telah disematkan lampu depan DRL berbentuk L yang terintegrasi di dalam headlights. Salah satu hal unik dari Honda Jazz yaitu terdapat atap berwarna hitam gloss untuk pilihan warna Phoenix Orange.
Dengan penggunaan atap tersebut, mobil ini terlihat seakan-akan seperti menggunakan panoramic sunroof. Selain itu, terdapat fitur keselamatan berupa airbag dan sistem pengereman ABS dan EBD.
Pengereman Jazz sudah didukung dengan BOS (Brake Override System) yang akan mengabaikan input gas saat pedal rem dan gas terinjak bersamaan. Namun, rem belakang yang masih digunakan pada mobil ini masih sama, yaitu teromol.
Ada fitur baru yang disematkan di Honda Jazz, yaitu Auto AC with Smart Touch. Fitur ini adalah AC otomatis dengan pengatur berupa satu layar kaca alias touch screen. Jika ingin menggunakan fitur AC tersebut, pengguna cukup menekan tombol Auto dan kipas AC akan menyesuaikan levelnya dengan temperatur yang diinginkan.
Selain itu, terdapat head unit tipe floating yang masih digunakan di Jazz tipe RS beserta Port USB, HDMI, dan AUX di depan head unit-nya. Saat ingin mengkoneksikan smartphone-nya dengan head unit tersebut, pengguna tidak repot mencari colokan port.
Bagi yang ingin memiliki mobil ini, membeli Honda Jazz versi bekas menjadi satu-satunya pilihan. Berdasarkan situs resmi jual beli kendaraan bekas Carmudi Indonesia, Honda Jazz bekas dijual mulai seharga Rp65 hingga 265 jutaan.
Spesifikasi Mesin Honda Jazz | |
Jenis mesin | 4 silinder segaris |
Kapasitas | 1.497 cc |
Teknologi mesin | SOHC |
Tenaga maksimum | 118 hp @ 6.600 rpm |
Torsi maksimum | 145 Nm @ 4.800 rpm |
Transmisi | CVT |
Baca Juga:
- Biaya Servis Rutin Mobil Suzuki di Bengkel Resmi Ternyata Murah!
- Intip Biaya Servis Berkala Toyota GR Sport Series
Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas