Jokowi dan Jajaran Menteri Kabinet Akan Buka Pameran GIIAS 2019
Jakarta – Sekira dua minggu lagi GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 siap digelar. Pameran otomotif bertaraf internasional ini akan berlangsung selama 10 hari mulai 18 sampai 28 Juli 2019. Berbeda dari tahun sebelumnya, GIIAS tahun ini akan dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi sejumlah menteri kabinet kerja.
“Pak Presiden Jokowi akan hadir untuk membuka pameran ini (GIIAS 2019). Dan kami juga ada automotive conference, paginya di buka Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto Airlangga. Sore harinya untuk masalah ekonomi akan dilakukan oleh Sri Mulyani Indrawati Menteri Keuangan,” ujar Rizwan Alamsyah selaku Ketua III Gaikindo. sekaligus Ketua Penyelenggara pameran GIIAS, di Jakarta, Selasa (2/7/2019).
Lewat tema Future in Motion, GIIAS 2019 akan menampilkan transformasi teknologi dari industri otomotif sepanjang penyelenggaraan pameran.
“Selalu konsisten setiap tahunnya, GIIAS akan menampilkan teknologi otomotif terkini dari industri otomotif Indonesia. GAIKINDO mengajak publik untuk bersama-sama menyaksikan berbagai macam teknologi terkini. Serta banyak inovasi terbaru dari para agen pemegang merek,” ungkap Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO pada kesempatan yang sama.
Peserta GIIAS 2019 Bertambah
Berdasarkan perhitungan terakhir pada Mei 2019, sekira 19 merek kendaraan penumpang telah menyatakan ikut serta dalam GIIAS 2019. Sedangkan data terbaru, Juli 2019 menunjukkan ada satu merek tambahan yang menjadi peserta pameran. Sehingga jika di total ada 20 merek kendaraan penumpang.
“Sampai saat ini yang sudah komitmen ikut pameran ini terdiri dari 20 merek kendaraan penumpang dan juga 7 merek komersial termasuk karoseri ada 3, ada 11 merek sepeda motor. Ada juga industri pendukung otomotif jumlahnya lebih dari 300,” papar Rizwan.
Ke 20 merek kendaraan penumpang yakni Audi, BMW, Daihatsu, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, JEEP, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, Wuling. Serta 10 merek kendaraan komersial dan karoseri, DFSK, FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Tata Motors, UD Trucks, dari karoseri akan hadir Adi Putro, Laksana, dan Tentrem.
Sedangkan 11 merek sepeda motor yang juga akan hadir mulai dari Benelli, Harley Davidson, Honda, Kawasaki, Kymco, KTM, Nozomi, Piaggio, Suzuki, Vespa, dan Viar. Sementara dari industri pendukung, lebih dari 300 merek telah mencatatkan komitmennya pada GIIAS 2019.(dol)