Hyundai Raup 3.727 SPK di GIIAS 2023, Stargazer Mendominasi
Jakarta – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mencatat raihan positif di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang digelar pada tanggal 10—20 Agustus kemarin di ICE BSD, Tangerang.
PT HMID berhasil mendapat total 3.727 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) di pameran tersebut.
Hyundai Stargazer menyumbang angka pemesanan paling banyak dengan total lebih dari 1.600 SPK yang meliputi New Stargazer dan Stargazer X.
Mobil listrik unggulan Hyundai, Ioniq 5, juga mendapatkan antusiasme yang tinggi dari konsumen dengan meraih 776 SPK.
Setelah itu, diikuti Hyundai Creta yang mendapatkan 768 SPK.
“Kami mengapreasi respons yang luar biasa dari pengunjung terhadap mobil-mobil Hyundai di GIIAS 2023, khususnya New Stargazer, Stargazer X, Ioniq 5, dan Creta,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer (COO) PT HMID dalam keterangan resmi yang diterima Carmudi.
Di GIIAS 2023, PT HMID meluncurkan dua mobil sekaligus.
Pertama, Hyundai Stargazer X yang tersedia dalam dua varian; Style dengan harga Rp325,6 juta dan Prime Rp336,2 juta On The Road (OTR) Jakarta.
Stargazer X merupakan Low Sport Utility Vehicle (SUV) yang mengusung platform sama dengan Stargazer biasa.
Mesin yang dibenamkan juga sama, yaitu Smartstream 1.500 cc dengan tenaga 113 hp pada 6.300 rpm dan torsi 143,8 Nm pada 4.500 rpm.
Kedua, mobil listrik Hyundai Ioniq 6 dengan harga yang terbilang fantastis, Rp1,197 miliar OTR Jakarta.
Tidak seperti Ioniq 5 yang menawarkan cukup banyak varian, Ioniq 6 tersedia dalam opsi varian Signature saja.
Secara keseluruhan, Ioniq 6 memiliki desain bodi yang aerodinamis di mana memanfaatkan platform mobil listrik milik Hyundai, E-GMP.
Selain itu, Ioniq 6 dibekali baterai 77,4 kWh beserta dual motor untuk sistem penggerak All Wheel Drive (AWD).
Mobil ini pun diklaim dapat menempuh jarak hingga 519 km.
Tenaga puncak yang dimiliki Ioniq 6 sebesar 239 kW dengan torsi maksimum 605 Nm.
Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas
Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini!