Berita

Harga Rp3 Miliar, Mobil Listrik Mercedes-Benz Ini Justru Paling Diminati

Jakarta — Pascapeluncuran tiga mobil listrik pertamanya, Mercedes-Benz menyebut EQS 450+ AMG Line menjadi yang terbanyak dipesan.

Hal ini disampaikan oleh Kariyanto Hardjosoemarto selaku Deputy Director Marketing Communication and PR PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), Jumat (16/12/2022) lalu.

mobil listrik Mercedes-Benz

Mobil listrik termahal Mercy paling banyak diminati. (Foto: Nadya/Carmudi)

Sayangnya, ia tidak menyebutkan jumlah pasti SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) dari mobil listrik ini.

“Saya belum bisa ekspos jumlah SPK mobilnya. Namun, yang bisa saya ekspos adalah yang paling mahal justru paling banyak diminati. Kami pikir yang lain, tapi ternyata tidak,” ujar Kariyanto.

Saat ditanya mengenai persentase SPK-nya, EQS 450+ AMG Line mencapai kisaran 70 persen.

“Bisa saya sampaikan bahwa model ini di sekitar 70 persen dari total SPK mobil listrik Mercedes-Benz. Pembeli ingin yang paling mahal sekalian,” terang pria yang juga akrab disapa Keri tersebut.

Seperti diketahui, Mercedes-Benz telah meluncurkan tiga mobil listrik pertamanya di Indonesia pada awal Desember 2022.

Adapun tiga mobil ini yaitu EQE 350+ Electric Art Line, EQS 450+ Electric Line, dan EQS 450+ AMG Line.

Harga yang ditawarkan untuk ketiga mobil tersebut terbilang fantastis, termurah Rp2 miliaran dan termahal Rp3 miliaran.

Selain itu, mobil-mobil ini rencananya baru dikirimkan ke para pembeli mulai Maret 2023.

Baik model EQE maupun EQS sedang menjalani proses homologasi serta butuh waktu sekitar tiga bulan.

Harga Mobil Listrik Mercedes-Benz

Bagi yang tertarik membelinya, berikut ini adalah daftar harga off the road mobil listrik Mercedes-Benz di Indonesia.

(Foto: Carmudi)

  • EQE 350+ Electric Art Line: Rp2,2 miliar
  • EQS 450+ Electric Line: Rp2,9 miliar
  • EQS 450+ AMG Line: Rp3,4 miliar.

Mobil-mobil ini ditawarkan dalam paket pembelian dengan wall charger atau terpisah.

Sebagai informasi, Mercedes-Benz mengeklaim ketiga mobil tersebut mempunyai jarak tempuh terjauh dibandingkan BEV manapun yang ada di Indonesia saat ini.

Model EQS punya jarak tempuh 770 km dalam satu kali pengecasan.

Sementara itu, model EQE memiliki jarak tempuh 673 km saat diuji menggunakan metode WLTP.

Penulis: Nadya Andari

Editor: Dimas

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts