Berita

CX-5 Masih Jadi Favorit, Mobil Mazda Terlaris di GIIAS 2023

Jakarta — CX-5 menjadi model mobil terlaris Mazda di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 kemarin dengan raihan 1.002 unit pemesanan.

Mazda CX-5 di GIIAS 2023

CX-5 menjadi model mobil terlaris Mazda di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 kemarin dengan raihan 1.002 unit pemesanan. (Foto: Istimewa)

“Kami bersyukur atas respons positif masyarakat terhadap lini mobil kami. Kami pun melihat antusiasme yang tinggi dari para pecinta otomotif di Indonesia. Kami berharap dan yakin perekonomian nasional dan industri otomotif Indonesia semakin baik ke depannya,” ujar Ricky Thio selaku Managing Director PT EMI berdasarkan keterangan resmi yang Carmudi terima, Kamis (24/8/2023).

Berikut ini model Mazda yang masuk ke dalam 3 besar penyumbang SPK terbanyak di GIIAS 2023:

  • Mazda CX-5 sebanyak 312 unit (31 persen)
  • Mazda CX-3 sebanyak 247 unit (25 persen)
  • Mazda3 Hatchback sebanyak 145 unit (14 persen)

Di sisi lain, PT EMI menghadirkan Sport Utility Vehicle (SUV) premium di GIIAS 2023 yang belum lama ini diluncurkan, yaitu All New Mazda CX-60.

Dibanderol hingga Rp1,18 miliar OTR Jakarta, CX-60 menyumbang SPK sebanyak 41 unit.

mazda giias 2023

All New Mazda CX-60 berkontribusi dalam penjualan PT EMI dengan menyumbang 41 unit. (Foto: Mazda)

Tak hanya itu, PT EMI turut hadirkan mobil spesial berupa roadster ikonik Mazda MX-5 RF Manual Transmission.

Dengan booth area seluas 1.000 meter persegi di GIIAS 2023, EMI secara total menghadirkan 10 line-up.

Booth Mazda di pameran tersebut mengedepankan estetika khas Jepang “Beauty by Subtraction” yang bertujuan memberi pengalaman lebih dari sekadar pameran mobil biasa bagi para pengunjung.

Jinba-Ittai yang merupakan filosofi dan DNA manufaktur mobil Mazda turut diaplikasikan dibalut keramahtamahan Omotenashi khas Jepang, khususnya di area customer dealing room.

Setelah GIIAS 2023 berakhir, PT EMI hadir dalam GIIAS Series 2023 di Surabaya, Semarang, serta Bandung dengan membawa All New Mazda CX-60.

Penulis: Nadya Andari
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Nadya Andari

Memulai karir sebagai Content Writer di Carmudi Indonesia sejak awal tahun 2019. Lulusan Desain Komunikasi Visual yang suka sekali menulis, seperti cerpen, artikel, dan sebagainya.
Follow Me:

Related Posts