Belum “Lulus” Uji Pasar di Indonesia, DFSK Glory 580 Akan Lakukan Ekspor
Jakarta – Rupanya tak main-main pendatang baru dari negeri Cina yang ikut meramaikan industri otomotif di Indonesia. Menurut pernyataan CO-CEO PT Sokoindo Automobile Alexander Barus, selain menjual produknya di Tanah Air juga akan melakukan ekspor untuk kebutuhan pasar luar negeri.
Pihaknya sekarang ini bahwa sedang mempersiapkan langkah untuk ekspor merek DFSK Glory 580. Dimana untuk target awal akan dilakukan Agustus atau September 2018 ke wilayah ASEAN.
Saat ini DFSK sudah mempunyai pabrik di Indonesia di kawasan Cikande, Serang, Banten. Sementara pabrik baru ini mempunyai kapasitas produksi hingga 50.000 unit setiap tahunnya.
Menurutnya saat ini ada beberapa persyaratan yang harus dilengkapi terkait ekspor mobil. Salah satunya mengenai bea cukai dan lain sebagainya. Indonesia akan menjadi basis produksi untuk kebutuhan kawasan ASEAN.
“Kita hanya punya waktu empat bulan lagi, sehingga Agustus atau September bisa mulai ekspor Glory 580,” ujarnya saat di temui di ajang pameran IIMS 2018 beberapa hari lalu.pria yang akrab disapa Alex belum lama ini.
Seperti diketahui, PT Sokoindo Automobile tak hanya mempunyai varian SUV 7 penumpang (DFSK Glory 580). Tapi juga bermain di segmen komersil, dimana mempunyai varian pick-up yang telah diluncurkan lebih dulu tahun lalu.
Rencana Ekspor SUV
Pasar ASEAN merupakan target awal untuk kegiatan ekspor pertama PT Sokoindo Automobile. Menurut Alex hanya Glory 580 yang diekspor untuk tahap awal.
Sementara varian pick-up, masih dibuat khusus untuk pasar domestik. Namun, ke depannya tak menutup kemungkinan kalau varian pick-up juga ada rencana akan di pasarkan di luar negeri.
“Target berapa unitnya untuk saat ini belum kami putuskan, pihak kita harus melengkapi dan mengurus semua persyaratannya dulu setelah itu baru bisa informasikan,” pungkas Alex.(dol)