Nama Honda Civic rasanya pasti tak asing bagi masyarkat Indonesia, khususnya bagi para penggemar mobil Honda. Sayangnya, masih banyak orang yang belum mengenal lebih dekat mengenai generasi Honda Civic yang ada di Dunia, atau di Indonesia. Sejak pertama kali diproduksi, Honda Civic tercatat sudah memiliki 10 generasi yang pernah mewarnai di Dunia. Apakah Anda bisa menebak, generasi yang mana yang paling disukai?
Honda Civic sendiri merupakan mobil pertama buatan Honda yang memberikan pengaruh sangat besar kepada pasar ekspor bagi Honda dan otomotif Jepang. Sebagai produsen mobil, Honda memang baru memulai perjalanan karirnya di 1963, dengan merilis Honda N360 yang merupakan sebuah kei car.
Honda Civic juga menjadi model paling menginspirasi desain otomotif di tahun 1970 bersama dengan Volkswagen Golf di tahun 1974, Ford Fiesta pada 1976 dan Fiat Ritmo pada 1978.
Isi Konten
Generasi Pertama Honda Civic
Generasi pertama Honda Civic pertama kali diproduksi pada 1972 sampai 1979. Di Indonesia generasi pertama ini lebih dikenal dengan nama Civic Koper. Entah apa yang membuat disebut sebagai koper, padahal jika dilihat bentuknya tak mirip dengan koper.
Mesin yang digunakan berkapasitas 1.169 cc, 4 silinder dengan pendingin air serta dilengkapi dengan rem cakram di bagian depan. Mobil ini memiliki konsumsi bahan bakar yang cukup irit, sehingga disukai semua kalangan.
Generasi Kedua Honda Civic
Pada 1979, generasi kedua Honda Civic meluncur. Model ini diproduksi hingga 1983. Desainnya dibuat lebih modern, dengan perbedaan di bagian lampu depan-belakang dan bumper yang kini memakai model plastik.
Mesin yang digunakan lebih besar, 1.335 cc dengan opsi mesin lain 1.488 cc. Transmisi yang tersedia pun manual dan semi otomatis dengan sebutan Hondamatic. O iya, generasi kedua ini dikenal dengan nama Civic Excellent.
Generasi Ketiga Civic
Pada generasi ketiga, desain dari Honda Civic sudah lebih mengotak dibanding dua generasi pendahulunya. Model ini diproduksi sejak 1983 hingga 1987 silam. Dengan sebutan Civic Wonder di Indonesia, mobil ini dibekali mesin 1.500 cc, 4 silinder dari mesin D Series.
Pada 1984, Honda merilis varian Si, yang merupakan tipe tertinggi untuk pasar Jepang. Untuk varian ini, Honda sempat memberikan fitur 4WD yang bisa diaktifkan dengan tombol.
Generasi Keempat Honda Civic
Pada September 1987, Honda kembali merilis generasi terbaru yang menjadi generasi keempat dari Honda Civic. Di Indonesia, model ini lebih dikenal dengan nama Grand Civic dengan desain yang sudah terlihat lebih modern. Produksinya berlangsung sejak 1987 hingga 1991 silam.
Salah satu yang baru adalah penggunaan mesin B16A dengan DOHC dan VTEC. Mesin ini berkapasitas 1.600 cc, 4 silinder yang cukup irit. Ada juga model Honda Ballade, yang merupakan under agreement antara Honda dengan Mercedes-Benz untuk pasar Afrika Selatan.
Generasi Kelima Honda Civic
Di generasi kelima, Honda Civic tak lagi mengusung desain mengotak. Di generasi ini, tampilannya jauh lebih segar dan aerodinamis dengan lekukan yang sudah lebih sedap dipandang. Model ini diproduksi sejak 1991 hingga 1995. Di Indonesia generasi kelima Civic ini dikenal dengan sebutan Honda Genio. Model ini juga yang menjadi model paling disukai oleh para tuner modifikasi dan juga kerap digunakan untuk balap.
Generasi Keenam Civic
Pada generasi keenam, Civic meneruskan desain bergaya hatchback untuk pasar global. Diproduksi pada 1995 sampai 2000, model ini juga cukup populer. Sayangnya, model yang ditawarkan di Indonesia hanya bentuk sedan. Padahal, model hatchback punya desain yang cukup unik. Generasi keenam ini dikenal dengan nama Civic Ferio di Indonesia. Populasinya pun cukup banyak, dan menjadi salah satu favorit modifikator.
Generasi Ketujuh Civic
Di tahun 2000, Honda menelurkan lagi model terbarunya dengan kode bodi EM, ES, EP dan EV. Model ini bisa dibilang jadi model yang kurang diminati, walaupun mendapatkan perubahan banyak dari generasi sebelumnya. Salah satu yang baru adalah suspensinya, yang memakai macpherson strut di bagian depan. Mesin yang digunakan memakai K Series yang cukup bertenaga.
Generasi Kedelapan Civic
Pada akhir 2005, Honda kembali memperkenalkan keluarga baru pada Civic. Model generasi kedelapan ini bisa dibilang jadi salah satu model yang cukup sukses, karena memiliki desain yang cukup sporty. Civic yang punya kode bodi FD ini diproduksi hingga 2011.
Model ini terjual 7,3 juta unit hanya untuk pasar Amerika Serikat. Tak heran jika Civic FD jadi salah satu model yang paling populer di seluruh Dunia. Di Indonesia, mesin yang ditawarkan terdiri dari 1.800 cc dan 2.000 cc. Hingga kini, masih banyak orang yang mencari Civic FD ini untuk digunakan sebagai kendaraan harian.
Generasi Kesembilan Civic
Model kesembilan pertama diperkenalkan di tahun 2011 dan diproduksi hingga 2016. Generasi ini lebih menonjolkan kesan energik, indah dan aerodinamis. Sayangnya, model ini justru kurang mendapat apresiasi di Tanah Air. Karena banyak orang menilai desain dari Civic generasi ini dianggap kurang oke.
Dengan kode bodi FB, Civic generasi Sembilan ini dibekali dengan banyak fitur baru sebagai peranti utama. Sebut saja rem ABS, Vehicle stability assist, dan electronic brake distribution yang jadi fitur andalannya.
Generasi Sepuluh Civic
Generasi terakhir atau paling baru di keluarga Civic ini pertama kali meluncur di tahun 2016. Dengan kode bodi FC dan FK, model ini jadi model yang paling baru. Mesinnya memakai 1.500 cc, 4 silinder turbo. Pada generasi ini juga, Honda merayakan 43 tahun kehadiran Civic di Dunia otomotif Internasional. Jika dilihat dari tampilan, model ini punya desain yang cukup gahar dan sangat sporty. Tak heran banyak orang yang menyukai desain terbaru Civic ini.
Dari ukuran, model ini mendapatkan ukuran yang lebih panjang. Wheelbasenya memanjang 1,2 inci serta bodinya melebar hampir 2 inci. Ruang kabinnya pun cukup lega, nyaman digunakan. Untuk harganya sendiri, model ini ditawarkan di kisaran Rp500-600 jutaan. Sedangkan untuk versi Type-R dijual di kisaran Rp1 miliar.
Berbicara mengenai mobil sedan dan hatchback yang satu ini memang tak ada habisnya. Selera setiap orang selalu berbeda-beda dan tidak bisa dipaksakan. Ada yang menyukai model Civic lawas, ada juga yang menyukai model Civic versi modern.
Namun, Civic tetaplah Civic yang bisa membuat orang awam menjadi terkesima saat melihat mobil ini melintas di jalanan. Dari 10 generasi yang sudah disebutkan, mana yang menjadi favorit kamu diantara semuanya? Jangan lupa, sampaikan di kolom komentar ya!
Penulis: Rizen
Editor: Lesmana